OSCAS Pusat Konveksi Tas di Jakarta Selatan

tas oscas

Konveksi tas di Jakarta Selatan menghadirkan OSCAS sebagai perusahaan jasa dengan layanan yang terbaik dan unggul. OSCAS tidak hanya menawarkan produk berkualitas tinggi, tetapi juga memberikan garansi tepat waktu di setiap paket produksi.

Konveksi Tas di Jakarta Selatan Mendukung Material Berkualitas Tinggi

OSCAS telah menjadi perusahaan terpercaya yang konsisten menghasilkan produk-produk unggulan. Dengan menggunakan bahan berkualitas tinggi, layanan ini terus diminati oleh pelanggan dan selalu mendapat permintaan yang tinggi. Kombinasi antara kualitas, desain yang menarik, dan daya tahan produk membuat OSCAS menjadi pilihan utama bagi banyak konsumen yang mencari tas custom berkualitas.

Bahan Micro

Material Micro merupakan bahan campuran antara nilon dan polyester. Komposisi yang digunakan yakni 80:20. OSCAS menghadirkan tas dengan bahan Micro, karena spesifikasi seratnya yang sangat halus.

Ketebalan benang kain Micro berada di bawah 1 denier, sedangkan kain sutra memiliki ketebalan sekitar 1 denier. Ketebalan ini sama dengan seperlima ketebalan rambut manusia.

Berdasarkan spesifikasi tersebut, material Micro memberikan permukaan kain dengan tekstur yang licin, tipis, dan terasa ringan saat disentuh. Umumnya, kain ini terlihat seperti parasut dalam versi yang lebih tipis.

Tas berbahan dasar Micro memiliki bobot yang ringan, mampu menahan panas, dan berwarna cerah.. Bahkan beberapa varian tas berbahan dasar Micro menawarkan ketahanan terhadap air.

Bahan Baby Ripstop

Material ini termasuk dalam keluarga nilon yang sering digunakan sebagai bahan dasar tekstil sintetis. Perbedaan bahan Baby Ripstop dengan kain lainnya, terletak pada komposisi benangnya yang lebih dari dua jenis.

Konveksi tas di Jakarta Selatan menggunakan bahan Baby Ripstop karena permukaan kainnya yang halus dan seratnya yang unik. Hal tersebut menjadikan hasil produksi menjadi lebih awet dan tahan terhadap air.

Kain Baby Ripstop terbuat dari campuran nilon, polyester, sutra, dan kapas. Tas berbahan kain ini memiliki keunggulan tahan air berkat lapisan karet di bagian dalamnya. Selain itu, permukaan luarnya juga sangat kuat karena memiliki tenunan khusus.

Tenunan tersebut menciptakan motif kotak-kotak dengan struktur tiga dimensi. Jenis kain ini mudah ditemukan di pasaran, sehingga cocok bagi dunia konveksi yang membutuhkan jumlah kain yang banyak.

Bahan Polyester

Polyester menjadi bahan berkualitas pilihan OSCAS dalam menciptakan berbagai desain produksi. Material ini terkenal sebagai tekstil sintetis komersial pertama yang sangat populer di seluruh dunia.

Serat Polyester terbuat dari daur ulang botol plastik. Dengan demikian, tidak heran jika daya tahannya cukup tinggi. Selain itu, tas berbahan dasar kain ini juga tahan terhadap bakteri, tidak mudah kusut, tahan air dan cepat kering.

Bahan Polyester juga sangat fleksibel. Sehingga cocok dipadukan dalam berbagai model tas dengan kebutuhan yang beragam.

Konveksi tas di Jakarta Selatan identik dengan perusahaan OSCAS yang telah menguasai pasar industri. Berkomitmen menggunakan bahan berkualitas tinggi, menjadikan layanan konveksi ini tidak pernah sepi pembeli.

 

OSCAS Pusat Konveksi Tas di Jakarta Selatan

You May Also Like

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *